Header Ads Widget

Cara Menggunakan Multimeter (AVO Meter) pada Pengukuran Listrik

Multimeter adalah alat ukur serba guna yang banyak digunakan dalam berbagai pengukuran, seperti tegangan, arus, tahanan, hfe, dan lain-lain. Karena berbagai macam pengujian dapat dilakukan maka alat ukur ini sering disebut juga dengan multitester.




Gambar 1. Multimeter Analog





Mengidentifikasi Bagian-Bagian Multimeter

Sebelum anda menggunakan multimeter (multitester), terlebih dahulu harus mengenal bagian-bagian multitester seperti pada gambar 2.



Keterangan :

  1. Pointer (jarum penunjuk)Jarum petunjuk berfungsi menemutunjukan nilai besaran listrik yang diukur.
  2. Series Capasitor Terminal (output)
    Bagian ini berfungsi untuk pengukuran nilai besaran listrik sinyal (berupa besaran listrik AC) dimana pada terminal output rangkaian dilengkapi/diserikan dengan sebuah kondensator/kapasitor.
  3. Range Scale (Skala pengukuran)
    Bagian ini berfungsi menemutunjukan batas maksimum pengukuran dan pembacaan skala besaran listrik. Misalnya bila selector diposisikan pada 12 V (DCV), berarti kemampuan pengukuran maksimum 12 Volt DC dan skala yang dibaca pada 12 V (DCV).
  4. Range Selector Switch Knob (pemutar sakelar pilih pengukuran)
    Bagian ini diputar untuk memilih besaran listrik skala pengukuran.
  5. Measuring terminal –COM (terminal negatif pengukuran)
    Bagian ini merupakan tempat pemasangan kabel negatif pengukuran (warna hitam)
  6. Scale Reading (membaca skala)
    Bagian ini adalah tempat membaca nilai besaran listrik yang diukur.
  7. Zero Corrector (penepat posisi nol)
    Bagian ini berfungsi menepatkan jarum penunjuk pada posisi nol bila terjadi jarum penunjuk tidak menunjukan tepat pada posisi nol.
  8. 0 Ω Adjusting (penyetelan posisi 0 Ω)
    Bagian ini berfungsi menyetel posisi jarum pada posisi nol setiap pemilihan/perubahan range ohmmeter.
  9. hfe Test terminal (terminal pengukuran hfe)
    Bagian ini merupakan tempat pengukuran nilai hfe transistor.
  10. Measuring terminal + (terminal positif pengukuran)
    Bagian ini merupakan tempat pemasangan kabel positif pengukuran (warna merah).

  11. DC 12 A Terminal (terminal 12 A DC)
    Bagian ini merupakan terminal tempat pengukuran nilai arus listrik DC maksimum 12 Amper.


Post a Comment

0 Comments